SEKJEN DPR TEGASKAN TIDAK ADA KENAIKAN GAJI ANGGOTA DPR

12-02-2010 / LAIN-LAIN

 

Sekretaris Jenderal DPR RI Nining Indra Shaleh menegaskan bahwa berita tentang adanya kenaikan gaji Anggota DPR adalah tidak benar. Hal itu dikemukakannya di ruang kerja Sekjen DPR, Jum’at (12/2).

“Berita yang berkaitan dengan kenaikan gaji Anggota DPR mencapai 96 % itu tidak betul,” tegas Nining.

Ia menjelaskan, adanya penambahan anggaran ditahun 2010 karena pada periode 2009-2014, jumlah Anggota DPR bertambah sepuluh orang.

“Ini ada perbedaan sedikit karena pada periode ini ada penambahan Anggota dari 550 orang menjadi 560 orang,” katanya.

Sekjen DPR Nining Indra Shaleh menegaskan bahwa pendapatan Anggota DPR di tahun 2009 dan 2010 ini tetap sama. “Tidak ada kenaikan apapun,” katanya.

Lebih jauh ia menjelaskan bahwa Anggota DPR merupakan pejabat negara, untuk menaikan gaji DPR dibutuhkan Keputusan Presiden. “Sampai sekarang tidak ada Keputusan Presiden yang menyatakan adanya kenaikan gaji untuk pejabat negara termasuk didalamnya Anggota DPR,” jelasnya. (bs)

 

BERITA TERKAIT
Songsong HUT ke-170 Pekabaran Injil, Cheroline Chrisye Gelar Aksi Bersih Sampah Laut di Pulau Mansinam
30-01-2025 / LAIN-LAIN
PARLEMENTARIA, Jakarta - Anggota DPR RI Cheroline Chrisye Makalew bersama Pemuda Dominggus Mandacan dan Anggota Pramuka menggelar "Aksi Bersih Sampah...
Peduli Honorer, Said Abdullah Berikan Bantuan Guru yang Motornya Dibakar Siswa
30-01-2025 / LAIN-LAIN
PARLEMENTARIA, Jakarta - Anggota DPR RI dari Dapil Jawa Timur XI Said Abdullah memberikan memberikan bantuan kepada guru asal Kepulauan...
Perjalanan Spiritual Isra Mikraj Jadi Inspirasi Perkuat Komitmen Nilai-Nilai Luhur Bernegara
29-01-2025 / LAIN-LAIN
PARLEMENTARIA, Jakarta - Anggota DPR RI Novita Wijayanti mengingatkan bahwa Isra Mikraj merupakan salah satu momen penting dalam sejarah umat...
Rencana Presiden Trump Bocor, Pemindahan Warga Palestina Bagian dari Pembersihan Etnis
28-01-2025 / LAIN-LAIN
PARLEMENTARIA, Jakarta - Anggota DPR RI Hidayat Nur Wahid menolak keras usulan Presiden Amerika Serikat Donald Trump untuk merelokasi warga...